BAJAM INDONESIA - Deretan film India action terbaik selalu mewarnai layar kaca. Tidak sedikit pula dari beberapa film India yang dinanti-nanti para pecinta film. Film India mampu memikat banyak orang untuk menyaksikannya dengan soundtrack dan juga ceritanya yang khas, berbeda dari film Hollywood dan film Indonesia pada umumnya.
Konsistensi industri film Bollywood dalam memproduksi jajaran film baru setiap tahunnya tidak perlu dipertanyakan lagi, deretan judul film India terbaru selalu hadir di setiap tahunnya. Kamu juga bisa menikmati film-film terbaik India, tanpa harus pergi ke bioskop. Karena sekarang ada situs dan aplikasi nonton film India yang dapat kamu unduh langsung di smartphone dan laptop kamu.
Industri Bollywood bukan hanya terkenal di India saja, pengaruh industri perfilman yang satu ini bahkan sudah merambah dunia internasional termasuk ke Indonesia.
Dalam kesempatan ini, BAJAM telah merangkum deretan film India terbaik dan film India terbaru 2020 untuk menemani akhir pekan kamu dan mengusir penat dari kesibukan sehari-hari :
1. Tanhaji: The Unsung Warrior

Film india action terbaru yang satu ini mengambil tema jaman kerajaan India terdahulu.
Tanhaji bercerita mengenai seorang pejuang di India yang berusaha untuk merebut benteng yang dikuasai musuh dengan jumlah pasukan yang jauh lebih sedikit ketimbang musuhnya. Dibintangi aktor India Ajay Devgn, film Tanhaji bercerita tentang seorang pejuang di India yang berusaha merebut benteng kerajaan yang dikuasai musuh.
Di film aksi ini kalian akan disuguhkan berbagai adegan aksi menawan di sepanjang film yang membuat banyak orang terpesona, dan membuat film india terbaru ini mendapatkan rating 8/10 di IMDb.
2. Malang

Malang mengusung cerita penuh aksi. Namun di dalamnya terselipkan kisah cinta yang bikin haru. Dikisahkan pemeran utama bernama Advait saling jatuh cinta dengan Sara. Suatu hari Sara tahu kalau dia sedang mengandung anak Advait. Hal ini lantas menimbulkan banyak polemik di antara mereka.
Malang tayang pada Februari 2020. Dibintangi oleh sederet artis ternama India, Aditya Roy Kapur, Disha Patani, Anil Kapoor, Kunal Khemu, dan Elli AvrRam.
3. Uri: The Surgical Strike

Berlatar cerita pada kejadian tahun 2016 silam, film India terbaik 'Uri: The Surgical Strike' bercerita tentang serangan balasan tentara India atas serangan teroris Pakistan.
Di samping itu, Mayor Vihaan Singh Shergill (oleh Vicky Kaushal) dari Angkatan Darat India memimpin operasi rahasia melawan sekelompok militan.
Sekelompok militan tersebut yang menyerang pangkalan udara di Uri, Kashmir. Peristiwa pada tahun 2016 itu lantas menewaskan banyak tentara.
Tak hanya satu cerita, 'Uri: The Surgical Strike' dibagi menjadi lima bagian, yaitu The Seven Sisters, An Unsetting Peace, Bleed India with Thousand Cuts, Naya Hindustan, dan The Surgical Strike.
4. super 30

Film India Terbaru ini bercerita mengenai seorang ahli matematika yang berusaha untuk mengubah hidup sekelompok anak kurang beruntung dengan melatih mereka.
Film ini mengambil premis yang mirip dengan salah satu film Indonesia terbaik, Laskar Pelangi. Kalian akan dibawa untuk kembali bermimpi dan mengejar cita-cita yang lama terkubur.
Super 30 juga merupakan film yang terinspirasi dari kisah nyata, yang pastinya bakal memberikan nuansa tersendiri untuk para penontonnya.
5. Marikarnika - The Queen Of Jhansi

Berkisah tentang Rani Lakshmibai, tokoh terkemuka pemberontakan India tahun 1857 terhadap perlawanan dirinya kepada pihak Kerajaan Inggris.
Rani Lakshmibai yang digambarkan dalam film India bergenre drama action ini memang diambil dari kisah nyata kehidupan Rani Lakshmi Bai.
Film ini disutradarai oleh Radha Krishna Jagarlamudi dan dibintangi oleh aktor-aktris Bollywood terkenal, seperti Kangana Ranaut, Ankita Lokhande, Jisshu Sengupta dan Mishti.
6. kesari

Berikutnya ada film India berjudul 'Kesari', sebuah film berbahasa Hindi India garapan sutradara Anurag Singh tentang peperangan yang pernah terjadi di India tahun 1897 silam.
Film tersebut berdasarkan pada Pertempuran Saragarhi dan dibintangi oleh Akshay Kumar dan Parineeti Chopra sebagai dua pemeran utama.
7. Gully boy

Gully Boy adalah film tentang seorang Muslim berusia 22 tahun dari sebuah ghetto di Bombay. Dia adalah seorang rapper, dan cerita ini adalah perjalanannya untuk mewujudkan cintanya pada rap, untuk mengejar mimpinya. Hip Hop otentik di India adalah fenomena baru dan seperti di tempat lain di dunia, berawal dari jalanan. Film ini selain memiliki rating yang tinggi, juga menjadi nominasi terbaik diajan award disana.
8. Sufna

Sufna adalah sebuah film drama romansa berbahasa Punjabi India tahun 2020 yang ditulis dan disutradarai oleh Jagdeep Sidhu. Diproduksi oleh Panj Paani Films, film tersebut menampilkan Ammy Virk dan Tania. Film tersebut mengisahkan cerita seorang pemuda yang jatuh cinta dengan pemetik kapas yang datang ke desanya. Film ini akan menginspirasi kita bagaimana mencintai sebenarnya.
9. Raid

Berdasarkan kejadian nyata, Raid bercerita antara Amay Patnaik, petugas Pajak Penghasilan tanpa rasa takut yang melakukan serangan tanpa henti ke rumah besar Tauji, orang paling berkuasa di Lucknow. Salah satu film yang paling mengajarkan kita bagaimana seorang petugas pemerintah yang jujur dan teguh dalam pendirian.
10. Bharat

Ingin lihat kemampuan berlaga aktor Salman Khan? Itu artinya kamu wajib nonton film India action satu ini, berjudul 'Bharat', tentang sejarah India setelah kemerdekaan.
Film ini diadaptasi dari film Korea Selatan berjudul 'Ode to My Father'. Pembuatan film ini dilakukan di berbagai negara seperti Abu Dhabi dan Spanyol.
Selama pemisahan India-Pakistan, sebuah keluarga tercabik-cabik meninggalkan Bharat (diperankan oleh Salman Khan), salah satu anaknya, yang bertanggung jawab atas anggota yang tersisa.
Sepanjang hidupnya, dia -Bharat- berusaha menepati janji yang dibuatnya kepada sang ayah. Berhasilkah Bharat?
Tak hanya Salman Khan, sejumlah aktor dan aktris India lainnya juga ikut ambil bagian, di antaranya Katrina Kaif, Disha Patani, Nora Fatehi, Sunil Grover, Tabu, dan Jackie Shroff.
Itulah beberapa rekomendasi film India terbaik dan film action India terbaru 2020 dengan alur cerita menarik khas film Bollywood yang seru untuk ditonton. Bagi kamu yang hobi menonton dijamin tidak akan kecewa untuk menontonnya.
Komentar
Posting Komentar